Ekonomi Pembangunan

Rumpun:
Gaji Rata-Rata: 4 - 6 Juta

Dalam sebuah ilmu ekonomi, ada jurusan yang secara spesifik mempelajari masalah pembangunan industri, keuangan, bisnis, dan perbankan. Dan semua itu ada di jurusan Ekonomi Pembangunan.

Dalam jurusan ini kamu juga akan belajar menganalisa isu perekonomian, investasi domestik, pertumbuhan sektor industri dan pertanian di Indonesia atau negara-negara lain, khususnya pembangunan di negara berkembang.

Selain ilmu ekonomi, kamu juga harus menguasai akuntansi, manajemen perbankan, hingga ekonomi internasional.

Penasaran gak dengan permasalahan ekonomi di Indonesia, sejauh apa perkembangannya, bagaimana dibandingan dengan negara lain?

Semua akan kamu pelajari di jurusan ini.

ekonomi pembangunan

Mata Kuliah

Di jurusan Ekonomi Pembangunan, mata kuliah yang akan kamu pelajari antara lain adalah:

  • Sistem keuangan
  • Ekonometrika
  • Ekonomi Pembangunan
  • Matematika Ekonomi dan Keuangan
  • Pengantar Bisnis
  • Manajemen Risiko dan Analisis Kredit Perbankan
  • Etika Ekonomi
  • Valuasi Korporat
  • Manajemen Perbankan
  • Perekonomian Indonesia
  • Ekonomi Internasional
  • Sejarah Pemikiran Ekonomi
  • Teori Ekonomi Mikro
  • Teori Ekonomi Makro
  • Pengantar Akuntansi
  • Ekonomi Regional
  • Ekonomi Sumber Daya Alam dan Lingkungan
  • Ekonomi Publik
  • Ekonomi Koperasi dan Kewirausahaan
  • Ekonomi Pertanian
  • Ekonomi Perencanaan
  • Evaluasi Proyek Pembangunan
  • Ekonomi Transportasi
  • Ekonomi Kependudukan
  • Ekonomi Moneter
  • Ekonomi Maritim
  • Kebanksentralan

Prospek Kerja Ekonomi Pembangunan

Prospek kerja jurusan Ekonomi Pembangunan antara lain adalah:

Analis Anggaran

Gaji Rata-Rata: 4 - 6 Juta

Merupakan orang yang bekerja untuk membuat analisis mengenai anggaran keuangan. Sehingga, nantinya bisa diperoleh estimasi mengenai pengeluaran dan pemasukan keuangan yang lebih akurat.

Tugas-tugasnya meliputi memeriksa prediksi anggaran, memeriksa kelayakan prosedur, serta memeriksa laporan budget dan pembukuan keuangan.

Analis Kredit

Gaji Rata-Rata: 4.3 - 6.5 Juta

Merupakan orang yang bekerja melakukan analisa data pinjaman dana untuk mengetahui apakah peminjam dana mampu melunasi atau tidak, sehingga dapat mengurangi risiko kreditur (pemberi pinjaman) seperti bank atau lembaga keuangan.

Analis Kredit banyak melakukan tugas seperti membuat perbandingan finansial, mengevaluasi dan memeriksa kondisi keuangan peminjam dana, serta membuat laporan keuangan.

Juru Taksir

Gaji Rata-Rata: 4 - 5 Juta

Merupakan orang yang bekerja secara profesional untuk membuat perkiraan nilai harga properti yang sebenarnya.

Juru taksir memiliki tugas antara lain menjelaskan atas dasar apa ia membuat penilaian harga properti, memeriksa properti, mengukur properti, mempertimbangkan harga properti berdasarkan kondisi pasar dan data.

Aktuaris

Gaji Rata-Rata: 4 - 7 Juta

Merupakan orang yang bekerja membuat analisa statistik berdasarkan data agar bisa membuat taksiran risiko dan kewajiban pembayaran para nasabah atau klien di perusahaan asuransi.

Risiko yang diprediksi antara lain seperti seberapa besar tingkat kematian, risiko penyakit, usia pensiun, kelumpuhan, dan sebagainya.

Aktuaris bertugas untuk membuat prediksi yang lebih akurat mengenai risiko-risiko yang bisa saja terjadi di masa depan untuk meminimalisir kemungkinan perusahaan asuransi mengalami kerugian.

Analis Logistik

Gaji Rata-Rata: 3 - 5 Juta

Merupakan orang yang bekerja profesional untuk membuat analisa prediksi logistik rantai pasokan serta distribusi produk/barang.

Tugas-tugas analis logistik seperti memberikan saran rute, menafsirkan data pemasok, membuat analisa data ketersediaan/stok barang, membuat analisa berkelanjutan untuk proses pengiriman yang tepat, biaya transportasi logistik, dan berdiskusi bersama tim manajemen logistik agar memaksimalkan efisiensi rantai pasokan yang lancar.

Gaji

Gaji seorang lulusan Ekonomi Pembangunan di Indonesia rata-rata berkisar antara 4 - 6 Juta, tentunya akan bervariasi tergantung pada pengalaman, jabatan, dan wilayah tempat kamu bekerja.

Untuk beberapa profesi yang telah disebutkan di atas, rata-rata gajinya bisa kamu lihat di bagian bawah nama profesi.

Universitas

Jika kamu ingin kuliah di jurusan Ekonomi Pembangunan, kamu bisa mendaftar ke perguruan tinggi berikut ini:

FAQ

Apa itu Ekonomi Pembangunan?

Eknomi pembangunan adalah cabang ilmu ekonomi yang secara spesifik mempelajari masalah pembangunan industri, keuangan, bisnis, dan perbankan.

Lulusan Ekonomi Pembangunan kerja apa?

Seorang lulusan ekonomi pembangunan bisa bekerja menjadi Analis Keuangan, Akuntan, Ekonom, dll. Selengkapnya bisa kamu lihat pada daftar profesi di atas.

Berapa gaji lulusan Ekonomi Pembangunan?

Gaji seorang lulusan ekonomi pembangunan rata-rata berkisar antara 4 - 6 Juta rupiah per bulannya (untuk level awal), namun tentunya tergantung pada banyak faktor, seperti kebijakan instansi/perusahaan, pengalaman, jabatan, dll.

Mengapa harus pilih Ekonomi Pembangunan?

Peluang kerja untuk lulusan Ekonomi Pembangunan sangat terbuka lebar baik di instansi pemerintah maupun di perusahaan swasta.

Di mana tempat kuliah Ekonomi Pembangunan?

Perguruan tinggi yang menyediakan jurusan ekonomi pembangunan antara lain adalah UB, UI, UGM, dll. Selengkapnya bisa kamu lihat pada daftar universitas di atas.

Catatan:
  • Mata kuliah yang dipelajari mungkin bisa berbeda di tiap perguruan tinggi.
  • Gaji yang ditampilkan hanyalah perkiraan untuk level awal. Bisa bervariasi tergantung dengan kebijakan perusahaan, tren industri, atau wilayah tempat bekerja.

Dapatkan informasi terupdate tentang jurusan dan prospek kerja langsung ke Email kamu!